Diberdayakan oleh Blogger.
RSS

Proposal PTK

A. latar Belakang Masalah
           Dalam rangka peningkatan efektifitas pembelajaran matematika MI/SD pada pokok bahasan operasi pembagian di kelas IV, haruslah memperhatikan perbedaan karakteristik antara objek kajian matematika yang abstrak dengan karakteristik peserta didik MI/SD yang masih berada pada tahap berfikir operasional konkret. anak usia SD masih belum mampu berfikir formal dan abstrak.
           Adanya perbedaan karakteristik tersebut yang mengakibatkan adanya kesulitan dalam pembelajarannya. oleh karena itu diperlukan suatu cara yang efektif yang dapat menjembatani antara cara berfikir anak usia SD dengan karakteristik pelajaran matematika yang abstrak.
          Di MINU Waru 1Kureksari Sidoarjo, terjadi kesulitan dalam pembelajaran operasi pembagian , hampir semua siswanya mengikuti remidi karena nilainya di bawah KKM 7.5. Hal ini disebabkan karena kurang tepatnya metode pembelajaran yang dipakai. Guru cenderung menggunakan cara mengajar yang konvensional yaitu ceramah. seharusnya dalam mengajarkan konsep pembagian memakai pendekatan PMRI ( Pembelajaran Matematika Realistik Indonesia )
           Pendidikan matematika realistik adalah pendidikan matematika yang dilaksanakan dengan menempatkan masalah realitas dunia nyata dan pengalaman siswa sebagai titik awal pembelajaran. Pembelajaran ini sangatlah berbeda dengan pembelajaran matematika pada umumnya yang cenderung berorientasi pada pemberiuan informasi dan menggunakan matematika yang siap pakai untuk menyelesaikan masalah- masalah.
           Dengan melihat masalah yang ada akhirnya penelitian ini dirumuskan dengan judul " UPAYA PENINGKATAN KEMAMPUAN BERHITUNG OPERASI PEMBAGIAN DENGAN MENGGUNAKAN PENDEKATAN PMRI DI KELAS IV B MINU WARU 1 KUREKSARI SIDOARJO."

          Teknik dalam pelaksanaan pemecahan masalah ini, dilakukan PTK secara kolaborasi antara Bapak M.Robiquddin selaku wali kelas IVB MINU Waru Kureksari dengan Rini Virdayani mahasiswi semester VI PGMI IAIN Sunan Ampel Surabaya.

B. Rumusan Masalah
1. Bagaimana kemampuan berhitung operasi pembagian siswa kelas IVB MINU Waru Kureksari Sidoarjo?
2. Bagaimana penerapan pendekatan PMRI dalam pengajaran operasi pembagian di MINU Waru Kureksari  Sidoarjo?
3. Bagaimana upaya peningkatan kemampuan berhitung operasi pembagian dengan pendekatan PMRI di kelas IV B MINU Waru 1 Kureksari Sidoarjo

C. Tindakan Yang Dipilih
adapun beberapa alternatif tindakan yang dapat dilakukan untuk mengatasi masalah tersebut dengan ;
1. Mengembangkan rencana pelaksanaan pelajaran ( RPP) dengan prinsip prinsip PMRI
2. Mengembangkan instrumen penilaian yang sesuai dengan PMRI

D. Tujuan Penelitian
1. Untuk mengetahui kemampuan berhitung operasi pembagian siswa kelas IVB MINU Waru 1 Kureksari Sidoarjo
2. Untuk mengetahui penerapan pendekatan PMRI dalam pengajaran operasi pembagian di MINU Waru Kureksari Sidoarjo.
3, Untuk mengetahui peningkatan kemampuan berhitung operasipembagian dengan pendekatan PMRI di kelas IV B MINU Waru 1 Kureksari Sidoarjo.

E. Lingkup Penelitian
          Tindakan yang diambil dalam penelitian ini hanyalah sampai pada aplikasi pendekatan PMRI. Pendekatan ini hanya digunakan untuk pengajaran operasi pembagian pelajaran matematika kelas IV. Masalah yang disajikan merupakan masalah realistik yang benar- benar kontektual, sehingga siswa dapat membangun konsep pembagian sendiri melaului masalah yang ada. Dalam rangka peningkatan kemampuan berhitung pada operasio pembagian.

F. Signifikasi Penelitian
       hasil dari penelitian ini sangatlah bermanfaat bagi pengelolaan pengajaran khususnya bagi para guru yang mengajar matematika yakni sebagai berikut;
1. Memiliki gambaran tentang pembelajaran operasi pembagian yang efektif
2. Dapat mengidentifikasi masalah yang muncul di kelas sekaligus mencari solusi permasalahannya
3. Dapat dipergunakan untuk menyusun program penilaian efektifitas pembelajaran mataematika pada tahap selanjutnya





         

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar